Fungsi Fungsi Pemasaran - Proses
distribusi barang dari produsen ke konsumen sebenarnya menyangkut pula berbagai
kegiatan lain, yang belum tentu semuanya dilaksanakan oleh pedagang, misalnya
transport, pergudangan, perkapalan, periklanan, asuransi dan sebagainya. Pedagang
eceran dan toko yang kita kenal dalam hidup sehari hari sebenarnya hanya
merupakan salah satu pelaksanan atau mata rantai dalam suatu proses yang lebih
luas, yang disebut pemasaran.
Fungsi
fungsi pemasaran mencakup semua kegiatan yang perlu diselenggarakan dalam
proses memasarkan barang dan jasa hingga barang itu sampai di tangan konsumen. Fungsi
fungsi pemasaran yang terpenting dapat digolongkan sebagai berikut:
1. fungsi pertukaran
Pertukaran
menyangkut kegiatan menjual dan membeli. Menjual dan membeli barang memerlukan
bakat dan keahlian khusus, serta prosedur dan cara cara tersendiri, misalnya
cara membeli dan memasarkan bahan bahan mentah untuk pabrik atau barang barang
industri,barang kebutuhan pokok atau barang mewah itu berbeda beda. Demikian pula
menjual barang memerlukan bakat dan keahlian tersendiri. Misalnya cara
meyakinkan calon pembeli, mengetahui selera konsumen atau atau siatuasi pasar.
dalam pekerjaan menjual juga diperlukan cara cara tertentu, seperti iklan,
ruang peraga, etalase, daftar harga, bonus dan sebagainya.
2. fungsi penyediaan
a.
transportasi dan pergudangan
untuk
mengatasi perbedaan tempat dan waktu antara produsen dan konsumen umumnya
barang perlu diangkut dan disimpan. Pekerjaan memindahkan barang dari tempat
yang satu ke tempat yang lain disebut transportasi, dan pekerjaan
penyimpanannya disebut pergudangan. Kegiatan transportasi dan pergudangan dalam
pemasaran modern dirasakan semakin penting karena memperlancar arus barang,
baik lokal, domestik, inter insuler maupun internasional.
Oleh
karena pengangkutan dan penyimpanan juga memerlukan biaya, perlu dicari jalan
yang paling tepat, cepat dan efisien. Tarif pengangkutan antara lain tergantung
dari jumlah barang yang diangkut, berat, kecepatan dan waktu, nilai barang dan
risiko di jalan serta jarak yang harus ditempuh.
b.
standarisasi
penentuan
standar tertentu untuk mutu dan ukuran dari berbagai macam barang dagangan
serta penggolongan barang sesuai dengan standar yang telah ditentukan akan
mempermudah perdagangan, mempermudah penyimpanan, dan mempercepat pelayanan. Standarisasi
bahkan merupakan keharusan untuk barang dalam perdagangan internasional.
3. fungsi pembantu
a.
promosi dan komunikasi
dalam
memasarkan barang, promosi mempunyai arti yang sangat penting, terutama bagi
barang barang hasil produksi pabrik dan digunakan oleh masyarakat luas. Agar produknya
laku, perlu iklan bertujuan meningkatkan jumlah penjualan barang atau jasa. Banyak
bukti menunjukkan bahwa barang barang yang banyak dibeli adalah barang barang
yang diiklankan. Iklan melalui televisi sangat efektif dalam mempengaruhi
pembelian seseorang. Oleh sebab itu, iklan merupakan unsur yang sangat penting
dalam distribusi / pemasaran barang barang dan jasa.
b.
pembiayaan
dalam
proses pemasaran, barang barang perlu diangkut, disimpan, diiklankan,
diasuransikan dan lain lain. Untuk itu perlu disediakan modal. Apabila modal
sendiri kurang, pembiayaan dapat menggunakan kredit dari bank.
c.
menanggung risiko
dalam
memasarkan barang barang dan jasa selalu timbul risiko seperti barang rusak,
hilang, terbakar dan sebagainya. Risiko tersebut harus ada yang menanggungnya.
d.
penelitian pasar
untuk
dapat menyusun kebijakan perusahaan, terutama yang menyangkut masalah
pemasaran, perlu dikumpulkan informasi yang lengkap dan terinci mengenai
keadaan pasar, jumlah dan perkembangan penduduk, selera konsumen, perkembangan
harga, keadaan persaingan, peraturan peraturan pemerintah dan lain lain.
Terimakasih untuk tidak berkomentar SPAM :)
EmoticonEmoticon