Peluang Bisnis Usaha Pertamini dengan Analisa Lengkap
- Salah satu peluang bisnis usaha yang menjanjikan karena usaha ini menjual
bensin dimana bensin merupakan bahan bakar kendaraan bermotor. Bisnis ini
sangat bagus karena setiap tahun jumlah kendaraan bermotor semakin banyak baik
mobil maupun motor. Jika dulu dalam satu keluarga hanya memiliki 1 kendaraan
bermotor namun sekarang ini setiap anggota keluarga bahkan memiliki kerdaraan
bermotor sendiri. Membuka bisnis usaha ini sangat potensial jika jauh dari
SPBU. Bisnis usaha pertamini banyak anda
temui di daerah daerah luar jawa atau di luar perkotaan yang jarang ada SPBU. Usaha
ini sangat membantu pengguna kendaraan bermotor apabila berada di tempat yang
jauh dari SPBU dimana jika anda membeli bensin eceran di warung warung, sering
kali tidak sesuai dengan takaran. Tapi dengan menggunakan pertamini takaran
bensin lebih akurat. Keuntungan membuka bisnis usaha ini tidak mengenal waktu,
atau musiman.
Baca
juga : Peluang Bisnis Usaha Toko Helm
Cara Membuat Bisnis Usaha Pertamini
– anda harus mencari distributor untuk menjadi agen pertamini dengan begitu
dapat menjadi lebih mudah karena anda hanya menjalankannya usahanya saja. Anda
harus memahami kesepakatan kerjasama
agar kedua belah pihak sama sama saling menguntungkan. Jika tempat anda berada
di area yang sangat jauh dari SPBU atau berada di luar jawa, itu akan menjadi
potensi usaha yang bagus.
Tips Bisnis Usaha Pertamini
Tempat
Tempat
yang strategis untuk membuka bisnis usaha pertamini seperti berada di pinggir
jalan. biasanya pertamini sangat banyak peminatnya di luar jawa karena di luar
jawa sangat jarang SPBU, dan jika ada pun sangat jauh.
Pelayanan
Jika
pelayanan anda ramah, maka pembeli pun puas dan biasanya jika kehabisa bensin
pasti akan membeli di tempat anda.
Harga
Untuk
harga memang sedikit lebih mahal dari SPBU dari pertamina resmi, karena bensin
yang di beli memang dari pertamina. Harga bisa di sesuaikan dengan langka
tidaknya bensing di daerah anda.
Produk
Prosuk
yang anda jual pastikan bensin asli dan dibeli dari SPBU pertamina. Jangan menjual
bensin oplosan karena akan merugikan usaha anda sendiri.
Analisa Bisnis Usaha Pertamini
Modal
Awal Bisnis Usaha Pertamini
Paket Usaha Pertamini
|
Rp.5.000.000
|
Biaya
Tetap
Penyusutan Unit pertamini
|
Rp.5.000.000
|
1/60
|
Rp.83.300
|
Biaya
tidak tetap
Bensin
|
Rp.6.650
|
1500L
|
Rp.9.975.000
|
Biaya transportasi
|
Rp.
100.000
|
||
Biaya lain lain
|
Rp.
50.000
|
||
Total biaya
|
Rp.10.125.000
|
Penerimaan
Penjualan bensin
|
Rp.7.500
|
1500L
|
Rp.11.250.000
|
Biaya
|
|||
Biaya tetap
|
Rp. 83.300
|
||
Biaya tidak tetap
|
Rp. 10.125.000
|
||
Total biaya
|
Rp.10.208.300
|
||
Laba bersih
|
Rp.
1.041.700
|
Keuntungan
bisnis usaha pertamini adalah anda bisa juga membuka usaha lain, misal usaha
toko kelontong. Usaha ini sangat mudah di jalankan tanpa memerlukan keahlian
khusus, siapa saja bisa menjalankan usaha ini. Selain itu juga modal yang anda
keluarkan tidak banyak karena hanya membeli unit pertamini saja. Untuk mengembangkan
bisnis usaha ini, anda juga bisa menjual pertalite dan solar, karena semakin
banyak pilihan semakin banyak yang membeli produk anda. tapi memang harus
menambah lagi unit pertamini. Anda harus memperhatikan apakah usaha anda
diperbolehkan atau tidak, karena pada umumnya yang bisa menjual bensin dan
bahan bakar lain harus resmi dari pertamina. Anda harus mencari informasi baik
dari unit pertamini sendiri dan juga dari pihak luar.
Terimakasih untuk tidak berkomentar SPAM :)
EmoticonEmoticon